Kamis, 07 November 2013

Ancaman Meninggalkan Sedekah

Ancaman Meninggalkan Sedekah

Sebelum turunnya ayat zakat memang kewajiban sedekah sangat di tekankan dan ada ancaman dari allah, bahkan malaikat malaikat yang turun dari langit juga ikut mendoakan kerusakan kepada orang-orang yang tidak mau infak sedekah. Dan pada saatnya nanti ketika mendekati hari kiamat sedekah tidak akan di terima, sebagaimana hadits di bawah ini :
تَصَدَّقُوا، فَإِنَّهُ يَأْتِي عَلَيْكُمْ زَمَانٌ يَمْشِي الرَّجُلُ بِصَدَقَتِهِ، فَلاَ يَجِدُ مَنْ يَقْبَلُهَا، يَقُولُ الرَّجُلُ: لَوْ جِئْتَ بِهَا بِالأَمْسِ لَقَبِلْتُهَا، فَأَمَّا اليَوْمَ، فَلاَ حَاجَةَ لِي بِهَا " رواه البخاري
Artinya : Bersedekahlah kalian, sesungguhnya akan dating suatu zaman kepada kalian, seorang laki-laki berjalan dengan membawa sedekhnya dan dia tidak menjumpai seorangpun yang menerima, berkata laki-laki (lain) jika kamu dating kemaren pasti aku menerima sedekahmu, adapun hari ini aku tidak membutuhkan sedekah.
عَنْ أَبِي مُوسَى رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ، عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: «لَيَأْتِيَنَّ عَلَى النَّاسِ زَمَانٌ يَطُوفُ الرَّجُلُ فِيهِ، بِالصَّدَقَةِ مِنَ الذَّهَبِ، ثُمَّ لاَ يَجِدُ أَحَدًا يَأْخُذُهَا مِنْهُ  رواه البخاري
Artinya : Dari Abi Musa RA, dari Nabi SAW bersabda : Akan akan dating suatu zaman kepada manusia, ada seorang laki-laki dengan membawa sedekah dari emas, kemudian tidak menjumpai seorangpun yang mau mengambil sedekahnya … alhadits.
Ancaman dari allah dan doa malaikat kepada orang-orang yang tidak sedekah
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ، قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: " مَا مِنْ يَوْمٍ يُصْبِحُ الْعِبَادُ فِيهِ إِلَّا مَلَكَانِ يَنْزِلَانِ، فَيَقُولُ أَحَدُهُمَا: اللهُمَّ، أَعْطِ مُنْفِقًا خَلَفًا، وَيَقُولُ الْآخَرُ: اللهُمَّ، أَعْطِ مُمْسِكًا تَلَفًا " رواه مسلم
Artinya : Dari Abi Hurairah berkata, Rasulullah berkata : tidak adak seorang hamba yang pagi-pagian kecuali ada dua malaikat turun dan mereka berdoa, Ya Allah berilah ganti kepada orang-orang yang infaq dan malaikat yang lain berdoa Ya Allah berilah kerusakan kepada orang yang menggenggam ( tidak mau infak ).

وَالَّذِينَ يَكْنِزُونَ الذَّهَبَ وَالْفِضَّةَ وَلَا يُنْفِقُونَهَا فِي سَبِيلِ اللَّهِ فَبَشِّرْهُمْ بِعَذَابٍ أَلِيمٍ (34) يَوْمَ يُحْمَى عَلَيْهَا فِي نَارِ جَهَنَّمَ فَتُكْوَى بِهَا جِبَاهُهُمْ وَجُنُوبُهُمْ وَظُهُورُهُمْ هَذَا مَا كَنَزْتُمْ لِأَنْفُسِكُمْ فَذُوقُوا مَا كُنْتُمْ تَكْنِزُونَ (35)
Artinya :

34.Dan orang-orang yang menyimpan emas dan perak dan tidak menafkahkannya pada jalan Allah, maka beritahukanlah kepada mereka, (bahwa mereka akan mendapat) siksa yang pedih,

35. pada hari dipanaskan emas perak itu dalam neraka jahannam, lalu dibakar dengannya dahi mereka, lambung dan punggung mereka (lalu dikatakan) kepada mereka: "Inilah harta bendamu yang kamu simpan untuk dirimu sendiri, maka rasakanlah sekarang (akibat dari) apa yang kamu simpan itu."

Dalam hadits yang di sampaikan oleh Abu Dzar bahwa harta yang tidak di sedekahi akan di rupakan menjadi batu yang akan menembut dadanya dan tembus ke tulang belikatnya, dari tulang belikat akan di tembuskan lagi hingga dadanya.

Tidak ada komentar:

Dialog Antar Umat Beragama Tangkal Perpecahan Anak Bangsa

 Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jawa Tengah terus membangun dialog, silaturahim kebangsaan dan penguatan kerukunan umat beragama untuk...